Walau banyak yang sudah tau, akan tetapi masih banyak juga yang belum bisa mengimplementasikan menjalankan SQL Query pada VB.NET.
Beberapa trik programmer untuk menjalankan query :
1. Memakai Store Procedure ataupun Trigger yang tersimpan pada database
Ini hanya khusus untuk programmer advance atau tingkat menengah ke atas yang telah berpengalam troubleshoting database. Trik ini sangat berguna agar nantinya bug atau perubahan pada database hanya mengupdate Store Procedure ataupun Trigger
2. Memakai komponen yang telah tersedia pada Toolbox
Khususnya VB.NET yang dimanjakan oleh komponen yang mampu mengolah database hanya dengan 1 klik seperti BindingSource atau dataset dengan komponen. Trik ini banyak dipelajari di buku-buku
3. Membuat query pada Execute secara runtime
Ini lebih bagus untuk para pemula, seperti saya belajar menjalankan SQL Query dari script runtime yang telah kita pelajari pada modul pembelajaran VB.NET sebelumnya. Saya akan menggunakan trik ini untuk dipelajari oleh anda, agar anda bisa terbiasa dengan troubleshoting SQL Query dan beralih ke trik nomor 1.
Lalu apa yang akan dilakukan untuk belajar SQL Query ?
Yang paling penting pada aplikasi adalah Tambah,Edit,Hapus dan Cari. Berikut formatnya :
Format dasar :
- Tambah
Insert into nama_table values (isi_data[])SQL Query ini akan menjalankan perintah tambah data jika semua field akan terisi. Tanda [] adalah array data
- Edit
Update nama_table SET nama_field=isi_dataSQL Query ini akan menjalankan pengubahan data tanpa mem-filter pencarian yang mana akan di-edit
- Hapus
Delete from nama_tableSQL Query ini akan menjalankan penghapusan data tanpa mem-filter pencarian yang mana akan dihapus
- Cari
Select * from nama_tableSQL Query ini akan menjalankan pengambilan semua data pada table
Lalu kita jabarkan kembali format di atas tersebut :
Format Improvisasi :
- Tambah
Insert into nama_table (nama_field[]) values (isi_data[])SQL Query ini akan menjalankan perintah tambah data jika semua field akan terisi atau ada yang perlu dikosongkan . Tanda [] adalah array
- Edit
Update nama_table SET nama_field=isi_data Where nama_field_cari=cari_dataSQL Query ini akan menjalankan pengubahan data dengan mem-filter pencarian yang mana akan di-edit
- Hapus
Delete from nama_table Where nama_field_cari=cari_dataSQL Query ini akan menjalankan penghapusan data dengan mem-filter pencarian yang mana akan dihapus
- Cari
Select * from nama_table Where nama_field_cari=cari_dataSQL Query ini akan menjalankan pengambilan semua data pada table dengan mem-filter pencarian
Select nama_field[] from nama_tableSQL Query ini akan menjalankan pengambilan data sesuai yang telah ditentukan sebelum memanggil tabel
Select * from nama_table Where nama_field_cari LIKE '% cari_data %'SQL Query ini akan menjalankan pengambilan data sesuai yang dicari
Contoh Kasus :
Tabel Anggota
Kode_Anggota varchar(10) Primary
Nama_Anggota varchar(40)
Alamat varchar(70)
Telepon varchar(20)
Keterangan :
warna biru = nama field
warna merah = tipe data
1. Tambah data :
a. Tambah data semua field
Insert into anggota values ('0001','Budi','Jalan Metromini','1234567')
b Tambah data beberapa field dikosongkan
Insert into anggota (`kode_anggota`,`nama_anggota`) values ('0001`,`Budi`)
2. Edit Data
a. Edit Data Tanpa Filter
Update anggota SET nama_anggota='ALI',alamat='Jalan Busway'b. Edit Data Dengan Filter
Update anggota SET nama_anggota='ALI',alamat='Jalan Busway' Where kode_anggota='0001'
3. Hapus Data
a. Hapus data tanpa Filter
Delete from anggotab. Hapus data dengan Filter
Delete from anggota Where kode_anggota='0001'
4. Pencarian Data
a. Pencarian data Tanpa Filter
Select * from anggotab. Pencarian data Dengan Filter
Select nama_anggota from anggota Where kode_anggota='0001'
Select * from anggota Where kode_anggota LIKE '% 1%'Jadi LIKE ini berfungsi pencarian data kode_anggota yang ada angka 1
Implementasi ke VB.NET
Saya telah mengupload modul untuk menjalankan SQL agar lebih mudah dimengerti dan dikembangkan
http://www.ilmuprogrammer.com/2013/08/pengolahan-database-pada-vbnet.html
Di modul tersebut saya memakai RunSQL sebagai fungsi menjalankan SQL Query
Berikut format function tersebut
RunSQL(Query)Sekarang mari kita gunakan hasil belajar SQL Query di atas untuk digunakan ke VB.NET
Form Designer :
Kode Anggota : (TextBox) TxtKodeAnggota
Nama Anggota : (TextBox) TxtNamaAnggota
Alamat : (TextBox) TxtAlamat
Telepon : (TextBox) TxtTelepon
Contoh Format Penulisan :
RunSQL("Insert into nama_tabel (`nama_field[]`) values ('" & isi_data[] & "')")
Eja : (kutip)Insert into nama_tabel (buka_kurung)(kutip_miring)(nama_field)(kutip_miring)(tutup_kurung) values (buka_kurung)(kutip_satu)(kutip_dua) & (isi_data) & (kutip_dua)(kutip_satu)(tutup_kurung)(kutip_dua)(tutup_kurung)
KETERANGAN
" & = adalah penghubung antara komponen dan script
Sekarang coba anda lakukan :)
0 Response to "Penulisan SQL Query untuk pengolahan Database VB.NET"
Posting Komentar